Mengapa Menggunakan Classroom?
UIN Sunan Kalijaga sebenarnya sudah memiliki sitem eLearning yang dapat diakses di
learning.uin-suka.ac.id. Saya tidak dapat memberikan komentar atau review terhadap fitur tersebut karena belum secara praktik nyata menggunakan di kelas saya.
Dahulu, saya menggunakan Schoology. Dalam banyak hal, Schoology adalah yang 'terbaik'. Fiturnya lengkap, tampilannya bagus, dan tersedia aplikasi androidnya. Hanya saja, ada dua kelemahan yang saya temukan: Pertama, saya tidak bisa memaksa mahasiswa menggunakan akun UIN Sunan Kalijaga. Dengan begitu, siapa saja sebenarnya bisa masuk ke kelas itu. Kedua, layanan servernya yang lambat. Aplikasi Schoology sangat tidak friendly untuk bandwith lemah para mahasiswa.
Maka, saya memilih Google Classroom. Pertama, saya bisa membatasi akses hanya mereka yang memiliki akun NIM@student.uin-suka.ac.id ; Kedua, fitur yang lebih lengkap dari dulu ketika saya memutuskan menggunakan Schoology; Ketiga, aplikasinya ringan, gampang diakses, dan tidak pernah ngadat. Keempat, integrasi penuh dengan Google, khususnya Google Drive.
Akun yang digunakan
Dulu, setiap mahasiswa baru UIN otomatis punya akun NIM@uin-suka.ac.id. Entah mengapa, sekarang harus daftar dulu secara offline ke PTIPD. Jadi, saran saya, untuk saat darurat Corona ini, gunakan saja akun Google.com. Baik dosen dan mahasiswa, gunakan akun Google.com
Buka kelas
|
Tampilan awal |
- Di tampilan awal, pojok kanan atas, ada tombol +
- Join class adalah jika mahasiswa ingin beganung ke kelas Bapak-ibu
- Create Class adalah menu Bapak ibu untuk membuat Kelas
|
Click Create Class. Contreng. Continue |
Setelah tombol create class, silakan contreng dan continue
|
Isi Data kelas yang dibuat |
- Baris pertama. beri nama kelas. Saya selalu menambahi identitas Semester biar kelak kita bisa membedakan kelas mata kuliah yang sama di tahun akademik yang berbeda.
- Section: diisi kelas paralel, bila ada
- Subject. Kosongkan saja. Saya pilih isi baris pertama karena itu yang akan muncul pokok di menu Google Classroom.
- Klick Creat
|
Perhatikan code kelas yang saya panah |
Kode kelas itu silakan dishare ke mahasiswa.
- Setelah mereka login classroom dan klik join class, maka code ini yang mereka masukkan untuk gabung ke kelas.
- Kelas sudah jadi. Nunggu mahasiswa gabung
|
Menu utama |
Di halaman utama kelas, hanya ada tiga sub menu:
classwork,
people, dan
grade. Untuk membuat tugas, silakan clik
Classwork. Untuk mengecek status per mahasiswa dan tugas yang mereka kerjakan, klik
people. Untuk mengecek nilai semua mahasiswa dan semua tugas, klik
Grade.
Sederhana kan? Jika ada pertanyaan, silakan click di kolom komentar.
Posting Komentar